Minggu, 24 September 2023

1.2.a.8. Koneksi Antar Materi - Modul 1.2

 

Tugas Koneksi Antar Materi Modul 1.1 dan 1.2

Fasilitator : Ragil Taufik

Pengajar Praktek : Karyanto Nugroho

Model Refleksi 4P

(peristiwa, perasaan, pembelajaran, penerapan kedepan)

1. Peristiwa

a. Peristiwa momen yang paling penting dan mencerahkan bagi saya setelah mempelajari modul 1.1 adalah pertama saat saya mengetahui bahwa pembelajaran yang sebenarnya adalah berpihak pada murid dan guru berperan menuntun tumbuh atau hidupnya kodrat yang ada pada anak. Kedua  mendidik tidak hanya mengajar saja namun juga penumbuhan budi pekerti pada anak

b. Peristiwa momen yang paling penting bagi saya setelah mempelajari modul 1.2 adalah pertama saya harus mengimplementasikan nilai-nilai guru penggerak agar menciptakan profil pelajar Pancasila.  Kedua peran seorang guru tidak hanya dalam pembelajaran di kelas saja namun juga harus melibatkan seluruh pihak

c. Peristiwa kaitan antara modul 1.1 dan 1.2 yang saya pahami adalah bahwa filosofi KHD mengajarkan pendidikan bersifat menuntun sehingga guru sebagai pemimpin pembelajaran harus berpihak pada murid

2. Perasaan

Perasaan saat momen itu terjadi saya merasa bangun dari mimpi panjang saya harus menjadi guru yang lebih baik lagi mendidik sesuai dengan kodrat alam dan kodrat zaman serta saya harus menerapkan nilai dan peran guru penggerak

3. Pembelajaran

Pembelajaran sebelum momen itu terjadi saya berpikir bahwa murid adalah objek pembelajaran,  guru hanya bertugas mentransfer materi pelajaran saja tanpa mempedulikan pemahaman nilai-nilai karakter pembelajaran sekarang saya berpikir bahwa murid adalah subjek pembelajaran,  guru hanya fasilitator guru harus menuntun anak sesuai kodrat alam dan kodrat zaman

4. Penerapan ke depan

Penerapan ke depan adalah pertama  melakukan kegiatan pembelajaran yang melibatkan murid dengan memperhatikan kodrat alam dan kodrat zaman. Kedua melakukan pengembangan diri secara berkelanjutan dan konsisten untuk menerapkan nilai-nilai dan peran sebagai guru penggerak

Salam dan Bahagia

Terimaksih

Semarang, 15 September 2023

CGP Angkatan 9 Asal Kota Semarang

 

Muh Syafrudin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar